Makan Ikan , Siapa Takut

Sebagai Negara Maritim Indonesia sendiri memiliki potensi lestari perikanan tangkap mencapai 12,55 juta ton per tahun, menurut catatan Kementerian Kelautan dan Perikanan, produksi perikanan tangkap laut pada tahun 2019 hanya mencapai 6,99 juta ton. Laut Indonesia dihuni 8.500 spesies ikan, 555 spesies rumput  laut, dan 950 spesies biota terumbu karang, didukung potensi kekayaan laut yang melimpah, mencegah stunting pada anak di Indonesia dengan cara gemar makan ikan bukan perkara sulit.

DP3AD2KP Kota yogyakarta bekerjasama dengan  TPP PKK Kota Yogyakarta selenggarakan Workshop Gemarikan dan Ati pada hari Rabu, 16 Juni 2021 wib di Pendopo Budoyo Kemantren Umbulharjo, Poerwati Soetji Rahajoe dari TP PKK Kota Yogyakarta terus mengkampanyekan kepada masyarakat untuk gemar makan ikan hal ini melihat dari data bahwa D.I.Yogyakarta masih termasuk rendah terkait konsumsi olahan dari ikan, padahal ketersediaan ikan cukup banyak, variasinya cukup banyak dan murah, sedangkan kelebihan lain dari ikan protein hewani dari ikan cukup tinggi dan komplit selain mudah dicerna, juga mengandung 9 essential asam amino baik untuk tumbuh kembang anak sampai umur 2 tahun dengan jangka panjang untuk ketahanan tubuh dan kecerdasan.

Data yang di rilis Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Peserta workshop berasal dari Pokja III kemantren dan Ketua Pokja III Kelurahan dengan harapan setelah mendapatkan sosialiasi ini dapat menginformasikan kepada masyarakat di lingkungan masing masing serta sebagai bentuk dukungan adanya program Lele Cendol oleh Pemkot Kota Yogyakarta, dan di tengah pandemi Covid-19 menjadi alternatif sumber peningkatan perekomian dengan banyaknya hasil dan pembibitan, pembesaran ikan lele yang nantinya dapat di jual ataupun di komsumsi sendiri.

Ditemui di tempat terpisah Ibu Nanik Kartono sebagai peserta juga sebagai Sekretaris Pokja III dan aktif menjadi pendamping PAUD menyambut cukup antusias dengan adanya workshop ini, dan akan mensosialisasikan gemar makan ikan ke anak anak dan orang tua, serta adanya demo masak dan cara mengolah ikan menjadikan alternatif aneka menu masakan.