VAKSINASI ANAK USIA SEKOLAH 6-11 TAHUN  KEMANTREN UMBULHARJO

Senin (10/01) Pemerintah Kota Yogyakarta melakukan percepatan vaksin anak usia 6 sampai dengan 11 tahun di Kota Yogyakarta dengan menargetkan 3000 vaksin setiap hari sehingga target pada akhir Bulan Januari 2022 dapat terselesaikan, selain itu juga menjadi syarat diadakannya Pembelajaran Tatap Muka ( TPM ) bagi anak di Sekolah Dasar.

Untuk memberikan rasa aman dan sejalan dengan kebijakan Pemerintah terkait dengan pengendalian dan pencegahan penularan Covid 19, Kemantren Umbulharjo bersama Puskesmas Umbulharjo I dan Umbulharjo 2 melaksanakan vaksinasi terhadap siswa-siswi SD se-Kemantren Umbulharjo.

Sebanyak  28 SD se-Kemantren Umbulharjo yang terkonfirmasi oleh UPT Puskemas Umbulharjo I dan Umbulharjo 2 mengikuti vaksinasi, untuk pelaksanaannya mulai dari tanggal 3 Januari s/d 19 Januari 2022 hal ini untuk memastikan anak anak terlindung secara maksimal, dan sekolah bisa kembali fokus mengembalikan mental agar anak lebih siap menghadapi perubahan yang ada.

Mantri Pamong Praja Kemantren Umbulharjo Rajwan Taufiq, S.I.P, M.Si di dampingi Lurah Sorosutan Muhamad Zulazmi, S.STP, Bhabinkamtibmas dan Babinsa disela kegiatan monitoring di SD Muhammadiyah NitikanSorosutan menyampikan informasi kegiatan vaksin tersebut untuk memastikan bahwa nantinya anak 100persen anak telah tervaksin, termasuk guru dan karyawatinya sehingga semua aman, dan orang tua juga lega ketika anaknya mengikuti kegiatan belajar secara tatap muka di sekolah.